Studi Kepustakaan Penerapan Value Based Management Dalam Perusahaan

Authors

  • Aprianta Raskami Sembiring Universitas Sumatera Utara

DOI:

10.33395/juripol.v4i1.11029

Abstract

Sekarang ini fokus dalam penciptaan nilai telah meningkat diseluruh dunia dalam beberapa tahun terakhir ini, kekuatan yang mendorong dibalik perubahan ini yaitu lingkungan yang lebih kompetitif dan aktivisme investor yang meningkat yang menyebabkan investor individu dan institusi mengharapkan tingkat kinerja yang lebih baik. Tujuan : Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui penerapan value based management yang dilakukan perusahaan untuk memaksimalkan kekayaan pemegang saham. oleh sebab itu dalam rangka menciptakan nilai bagi pemegang saham, diperlukan pertumbuhan perusahaan dengan nilai tambah strategi pertumbuhan melebihi modal tambahan yang telah diinvestasikan oleh pemegang saham. Metodologi Penelitian : jenis penelitian yang digunakan peneliti adalah menggunakan penelitian studi kepustakaan dengan mengambil data dari buku, makalah atau artikel, jurnal dan sebagainya. Laporan penelitian ini disusun dengan prinsip kesederhanaan dan kemudahan karena mengingat keterbatasan kemampuan peneliti yang belum mampu melakukan kajian pustaka secara mendalam dan mendetail. Pembahasan : Value Based Management merupakan pendekatan untuk mengelola dimana perusahaan membangun, mempromosikan dan mempraktekkan nilai organisasi bersama. Economic Value Added merupakan penciptaan nilai bagi pemegang saham dengan elemen dasar capital employed, Financial Strategy Matrix merupakan matriks yang digunakan untuk membantu mengevaluasi dan mengendalikan keuangan perusahaan. Market Value Added digunakan untuk menilai sukses tidaknya perusahaan dalam menciptakan nilai bagi pemegang saham. Growth Value Map merupakan alat diagnosis yang digunakan untuk menaksir strategi dan menggambarkan strategi dalam penciptaan nilai. Kesimpulan : Pengukuran peningkatan kemakmuran pemegang saham yang paling langsung adalah harga pasar saham. jika harga saham mengalami peningkatan, maka kita akan mengatakan bahwa kemakmuran pemegang saham meningkat dan begitu juga sebaliknya.

GS Cited Analysis

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads