Faktor Keberhasilan Startup Digital Berdasarkan Kepemimpinan Implikasinya terhadap Ketahanan Pribadi
DOI:
10.33395/remik.v7i1.12105Keywords:
Startup, Kepemimpinan, Kepemimpinan Situasional, Ketahanan PribadiAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor keberhasilan startup digital berdasarkan kepemimpinan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif. Penentuan subyek penelitian ini dengan menggunakan purposive sampling. Adapun para informan yang ditentukan dalam penelitian ini meliputi: CEO Startup, Mentor, dan Pengelola Tanahwari Pangkalpinang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: observasi, wawancara, dokumentasi, kepustakaan, dan internet. Adapun teknik analisis data yang digunakan: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpuan. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa yang paling efektif digunakan adalah kepemimpinan situasional (Leadership Situational). Adapun gaya kepemimpinan yang dapat dilakukan yaitu: directing, selling, participating dan delegating. Output keberhasilan startup digital mampu mendukung ketahanan pribadi CEO karena melalui startup tersebut CEO dapat meningkatkan kapasitas dirinya seperti kepercayaan diri, optimis, berpegang teguh pada prinsip, kemandirian, kreatif, inovatif, mendambakan kebersamaan dan rasa tanggung jawab.
Downloads
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Padlun Fauzi, Ryand Daddy Setyawan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.