Sistem Informasi Penjualan untuk Bag Top Fashion dengan metodologi Siklus Hidup Pengembangan Sistem

Authors

  • Rin Rin Meilani Salim STMIK Mikroskil

DOI:

10.33395/remik.v8i1.13365

Keywords:

Penjualan, Pencatatan Penjualan, Penjualan Tas, Pesanan Penjualan, Sistem Informasi Penjualan

Abstract

Bag Top Fashion adalah sebuah toko yang menjual tas secara online dan langsung. Dalam sehari toko ini dapat memiliki pesanan secara online lebih dari 100 pesanan. Dikarenakan penjualannya cukup tinggi maka pencatatan dan laporan penjualan menjadi kendala. Sering lupa dalam mencatat penjualan, yaitu staf toko lupa mencatat penjualan yang terjadi pada excel. Redudansi terhadap pencatatan penjualan juga terjadi yaitu pencatatan di excel dan pembuatan faktur, serta pembuatan resi pengiriman untuk pesanan online yang menyebabkan staf toko perlu mencatat berulang kali atas satu transaksi yang terjadi. Sulitnya mengetahui laporan penjualan dikarenakan adanya human error dan perlu waktu untuk direkap kembali. Selain penjualan biasanya staf toko ini akan mengelola stok barang dan retur penjualan. Pada beberapa kasus terdapat pelanggan yang melakukan retur tas, biasanya atas kerusakan seliting tas, kekurangan tali tas, ataupun salah kirim tas. Pemilik yang melek teknologi sadar terhadap masalah yang terjadi dan ingin menggunakan sistem informasi penjualan untuk membantu dalam mengelola seluruh transaksi penjualan sehari-hari. Penelitian ini menggunakan metodologi Siklus Hidup Pengembangan Sistem sampai tahapan kelima. Sistem Informasi ini diterapkan dengan tujuan untuk membantu pemilik dan staf Bag Top Fashion mengelola transaksi penjualannya sehari-hari. Dengan menggunakan sistem informasi maka transaksi akan mudah ditemukan dan laporan dapat dihasilkan secara cepat, tepat dan akurat.

GS Cited Analysis

Downloads

How to Cite

Salim, R. R. M. (2024). Sistem Informasi Penjualan untuk Bag Top Fashion dengan metodologi Siklus Hidup Pengembangan Sistem. REMIK: Riset Dan E-Jurnal Manajemen Informatika Komputer, 8(1), 319-326. https://doi.org/10.33395/remik.v8i1.13365