Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan pada Numbasmart di Kabupaten Pasuruan

Authors

  • M. Sholehuddin Universitas Nahdlatul Ulama Pasuruan

DOI:

10.33395/remik.v8i4.13993

Keywords:

Kepuasan Pelanggan, Kualitas Pelayanan, Numbasmart

Abstract

Penelitian ini berjudul Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Numbasmart di Kabupaten Pasuruan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah variabel independen atau kualitas pelayanan (X) mempengaruhi terhadap tingkat variabel dependen atau kepuasan pelanggan (Y) pada Numbasmart di Kabupaten Pasuruan. Penelitian ini menggunakan teknik kuantitatif yang digunakan melalui pendekatan deskriptif. Pengumpulan data menggunakan metode survei yakni dengan menyebar kuesioner (angket) kepada 30 responden. Pengukuran variabel tersebut menggunakan skala likert yang mana pada penerapannya menggunakan opsi jawaban 1-5  yang dapat dipilih diantara sangat setuju hingga sangat tidak setuju. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analis linear sederhana. Hasil penelitian secara parsial bahwa kepuasan pelanggan dapat dipengaruhi secara signifikan terhadap kualitas pelayanan. Kemudian hasil keseluruhan diketahui bahwa kualitas pelayanan berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan pelanggan pada Numbasmart di Kabupaten Pasuruan, dengan diketahui nilai korelasinya sebesar 0.856 dengan koefisien determinasinya sebesar 0.732 atau 73.2%.

GS Cited Analysis

Downloads

How to Cite

M. Sholehuddin. (2024). Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan pada Numbasmart di Kabupaten Pasuruan. REMIK: Riset Dan E-Jurnal Manajemen Informatika Komputer, 8(4), 1061-1067. https://doi.org/10.33395/remik.v8i4.13993