Analisis Pengalaman Wisatawan Sebagai Basis Pengembangan Destinasi Wisata Kuliner

Authors

  • Gozali Gozali Politeknik Negeri Balikpapan

DOI:

10.33395/jmp.v10i1.12586

Keywords:

wisata kuliner, pengalaman wisatawan, pengembangan destinasi

Abstract

Wisata kuliner belakangan ini menjadi tren global yang paling dinamis dan ekspansif  dan terus mengalami perkembangan yang positif di banyak negara salah satunya Indonesia. Namun, keberadaan wisata yang berhubungan dengan makanan sering kali mengabaikan harapan wisatawan itu sendiri. Makalah ini bertujuan untuk menganalisis pengalaman wisatawan dalam pengembangan wisata kuliner yang masih diabaikan dalam literatur. Pengumpulan data dilakukan melalui survei dengan menyebarkan kuesioner kepada 109 wisatawan lokal yang pernah mengunjungi atau sedang mengunjungi lima destinasi wisata kuliner di Kota Balikpapan (wisata kuliner taman bekapai, wisata kuliner pasar segar, wisata kuliner coto makassar, wisata kuliner ruko bandar dan wisata kuliner pantai melawai). Data yang telah didapatkan dianalisis secara deskriptif (aritmatika rata-rata) dengan bantuan SPSS 21.0. Hasil analisis menunjukkan rata-rata dari 8 item yang diuji mendapatkan nilai cukup tinggi terutama pada variabel makanan yang menyenangkan dari segi rasa dengan nilai sebesar (x̅ = 4.34, STD= 0.65), diikuti makanan beraroma baik dan bergizi atau menyehatkan dengan nilai sebesar (x̅ = 4.28, 0.59, 0.63). Studi ini berkontribusi pada literatur pengembangan wisata kuliner berdasarkan pengalaman wisatawan kuliner dan berkontribusi secara praktis untuk para pemangku kepentingan di bidang pariwisata dan wisata kuliner dalam memanfaatkan sumber daya mereka secara optimal.

GS Cited Analysis

Downloads

How to Cite

Gozali, G. (2021). Analisis Pengalaman Wisatawan Sebagai Basis Pengembangan Destinasi Wisata Kuliner. Jurnal Minfo Polgan, 10(1), 45-52. https://doi.org/10.33395/jmp.v10i1.12586