Internet Of Things Untuk Sistem Deteksi Busway Non-BRT Real-Time Menggunakan Arduino Dan Platform Website

Authors

  • Imam Purwanto Universitas Gunadarma
  • Ilham Rahmat Febriansyah Universitas Gunadarma

DOI:

10.33395/jmp.v13i2.14442

Keywords:

Busway, Node MCU ESP32, Module GPS

Abstract

Jakarta sebagai pusat bisnis dan pemerintahan dengan jumlah penduduk yang sangat padat membutuhkan transportasi yang efisien untuk mengatasi masalah kemacetan dan mobilitas masyarakat. Salah satu moda transportasi yang sering digunakan adalah Busway, namun kelemahan sistem Non-BRT seperti kurangnya informasi keberadaan bus menyebabkan ketidaknyamanan bagi pengguna. Penelitian ini bertujuan untuk penerapan sistem deteksi Busway Non-BRT secara real-time menggunakan teknologi Internet Of Things (IoT) dengan Arduino dan platform website. Sistem ini memungkinkan pengguna untuk mengetahui estimasi waktu kedatangan bus pada lokasi pemberhentian melalui website yang dibangun menggunakan PHP dan framework Laravel. Dengan memanfaatkan Node MCU ESP32, modul GPS, dan aplikasi website, sistem ini dapat melacak posisi bus secara real-time dan memberikan estimasi waktu kedatangan bus. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah System Development Life Cycle (SDLC) dan studi literatur. Hasil dari implementasi ini menunjukkan bahwa sistem dapat membantu menghindari keterlambatan dan meningkatkan efisiensi waktu bagi pengguna Busway Non-BRT, khususnya dalam mengantisipasi keberangkatan dan kedatangan bus.

GS Cited Analysis

Downloads

How to Cite

Purwanto, I. ., & Febriansyah, I. R. . (2025). Internet Of Things Untuk Sistem Deteksi Busway Non-BRT Real-Time Menggunakan Arduino Dan Platform Website. Jurnal Minfo Polgan, 13(2), 2280-2287. https://doi.org/10.33395/jmp.v13i2.14442