PERENCANAAN PERSEDIAAN DARAH DENGAN METODE CONTIUOUS REVIEW SISTEM PADA PALANG MERAH INDONESIA

Authors

  • Muh Ridwan STMIK YMI TEGAL
  • Gunawan STMIK YMI Tegal
  • Wresti Andriani STMIK YMI Tegal

DOI:

10.33395/jmp.v11i2.11638

Keywords:

Continuous Review System, Service level, Kantong Darah, Golongan Darah, Palang Merah Indonesia

Abstract

UTD PMI Kabupaten Tegal merupakan Beberapa Bank Darah Rumah Sakit (BDRS) di Kabupaten Tegal dan sekitarnya mengandalkan sumber darah ini. Karena banyaknya permintaan darah, ada kalanya tidak tersedia cukup darah, dan di sisi lain, PMI sudah berusaha semaksimal mungkin agar masyarakat tergerak kesadaran untuk berdonor darah agar stok selalu ready. Stok aman dan tanggal pemesanan darah berikutnya agar dapat ditentukan untuk mengatasi masalah kekurangan stock. Jumlah permintaan produk darah sel darah merah dalam kurun waktu 2021 yang dikumpulkan dari database PMI dan digunakan dalam analisis ini. Dalam penelitian ini digunakan metode Continuous Review System untuk mengevaluasi dan menentukan stok yang ideal guna mencegah jumlah darah yang rusak dan dapat diketahui persediaan masing-masing golongan darah. Selain itu sekaligus menurunkan biaya persediaan. Analisa yang dipakai menggunakan service level 100% sehingga diketahui savety stok, nilai ROP, Persediaan PRC Optimal dan Persediaan Maksimum PRC dan dapat mengurangi biaya sebesar 64% atau meminimalkan aliran darah keluar biaya operasional Selain itu agar masyarakat juga tahu akan pentingnya kebutuhan darah bagi pasien yang membutuhkan untuk transfusi, Temuan studi mengarah pada pasokan terbaik stok darah.

GS Cited Analysis

Downloads

How to Cite

Ridwan, M. ., Gunawan, & Andriani, W. . (2022). PERENCANAAN PERSEDIAAN DARAH DENGAN METODE CONTIUOUS REVIEW SISTEM PADA PALANG MERAH INDONESIA . Jurnal Minfo Polgan, 11(2), 24-29. https://doi.org/10.33395/jmp.v11i2.11638